Dapat Tambahan 5500 Dosis Vaksin Dari BIN, Bupati Nur Arifin Berharap Trenggalek Bisa Masuk Level 1 Jelang Nataru

covid-19

24 November 2021

10421
Dapat Tambahan 5500 Dosis Vaksin Dari BIN, Bupati Nur Arifin Berharap Trenggalek Bisa Masuk Level 1 Jelang Nataru

Kabupaten Trenggalek kembali mendapatkan bantuan vaksinasi, kali ini sebanyak 5500 dosis dari Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Jawa Timur. Dengan tambahan vaksinasi ini, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin Berharap Trenggalek bisa segera masuk ke assesmen level 1.

Mengingat saat ini ungkap Bupati, capaian vaksinasi di Kabupaten Trenggalek untuk dosis 1 sudah melampaui 60 persen, sedangkan untuk vaksinasi bagi lansia juga telah mencapai lebih dari 40 persen.

"Ini agenda vaksinasi diselenggarakan kerjasama Pemerintah Daerah dengan BIN, dan terimakasih kepada KaBINDA dan seluruh jajaran di Provinsi Jawa Timur yang terus mendorong daerah-daerah khususnya Trenggalek," ungkap Bupati saat mendampingi kunjungan Kabag Ops BINDa Jatim, Kolonel Inf. Fahmi Sudirman meninjau vaksinasi di SMKN 1 Pogalan, Selasa (23/11/2021).

Target capaian vaksinasi untuk mencapai level 1 ini diharapkan oleh Bupati bisa terus dipacu seiring menghadapi liburan Natal dan Tahun Baru di akhir 2021.

"Tapi kita terus memacu karena kita punya target di Natal dan tahun baru nanti setidaknya sekitar 70 persen lebih masyarakat sudah tervaksin dosis pertama," terangnya.

Suami Novita Hardini ini menyebut, hal Ini penting karena kita belum tahu nanti kebijakan Pemerintah Pusat seperti apa, kalau ada pembatasan ya resiko mungkin bisa ditekan. Tapi kalau kemudian nanti pembatasannya tidak terlalu ketat tentu mobilitas akan tinggi, kita harapkan nanti masyarakat sudah punya cukup antibody khususnya untuk melawan virus mrlalui vaksin.

"Alhamdulilah kita sekarang sudah masuk level 2 kalau dari capaian vaksin kita level 2, kalau dari sisi jumlah kasus, positifity rate kematian, assesment Kemenkes kita level 1," tegasnya.

"Tapi karena capaian vaksin kita masuknya masih level 2, jadi beberapa kegiatan sudah bisa dilaksanakan secara terbatas," imbuhnya melengkapi.

Sementara itu, Kabag Ops BIN Jatim Kolonel Inf Fahmi menambahkan tambahan 5500 dosis vaksin kali ini akan didistribusikan pada 14 titik di Kabupaten Trenggalek.

"Harapan kami untuk wilayah Trenggalek apa yang sudah disampaikan Bapak Bupati akan terbentuk herd imunity apalagi menghadapi libur Natal Tahun baru," tuturnya.

Menurut Kolonel Fahmi, resiko meningkatkan mobilitas masyarakat di akhir tahun 2021 yang berpotensi memicu lonjakan kasus covid diharapkan dapat diantisipasi dengan tambahan dosis vaksin yang diberikan.

Lebih lanjut, untuk sasaran kita hari ini di prioritaskan kepada pelajar.  Walaupun tidak menutup kemungkinan ada juga masyarakat, baik itu dosis 1 maupun dosis 2.

"Jadi kita sengaja melaksanakan kegiatan vaksinasi di Kabupaten Trenggalek ini untuk memingkatkan capaian vaksinasi di Kabupate Trenggalek," tegasnya. Diskominfo Trenggalek