Kunjungi Trenggalek, Mensos Risma Pastikan Kesiapan Lumbung Sosial Untuk Antisipasi Kejadian Bencana

berita

27 December 2021

8500
Kunjungi Trenggalek, Mensos Risma Pastikan Kesiapan Lumbung Sosial Untuk Antisipasi Kejadian Bencana

Menteri Sosial RI, Tri Risma Harini meninjau potensi kerawanan bencana tsunami di Kabupaten Trenggalek. Dalam kunjungannya, kesiapan Lumbung sosial atau lumbung pangan menjadi perhatian Menteri Risma untuk mengantisipasi kejadian bencana. Sabtu (25/12/2021).

Sebelumnya Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan terdapat potensi tsunami pada sejumlah wilayah di selatan Jawa Timur dimana salah satunya adalah Kabupaten Trenggalek.

Atas hal ini, Menteri Risma mengatakan "Saya mendengar dari BMKG, ada tempat-tempat tertentu. Sebenarnya tidak hanya Trenggalek yang berat, karena memang ada teluk sehingga ada kemungkinan masyarakat akan berkumpul di situ," ungkapnya.

Karena memang Trenggalek, Pacitan, Banyuwangi, Tulungagung, Blitar, Malang Selatan kemudian sebenarnya episentrum Megathrust itu tidak hanya disini saja, ada titik di tengah Palung Selat Sunda dan Selat Jawa. Kemudian ada beberapa titik di Sumatra, kemudian di ujung Sulawesi Utara.

Karena itu Pemerintah sedang mempersiapkan untuk upaya antisipasi dengan sekenario terburuk. Tentunya tidak ada yang menginginkan bencana terjadi, namun sebagai manusia Mensos RI mengatakan wajib berusaha berikhtiar, terutama untuk mengamankan masyarakat di daerah rawan bencana.

"Kami membayangkan seandainya jalan terputus, sehingga suplai kebutuhan pokok itu sulit. Kami punya pengalaman itu di luar Jawa, sehingga karena itu, kita membuat lumbung-lunbung sosial di titik yang memang telah disepakati dengan daerah," tegasnya. Ini yang sedang kita buat, nanti akan kita suplai fasilitas dan buffer stock untuk makanan, sambung Mensos RI.

"Kemudian yang kedua adalah untuk mitigasi masyarakat harus mengerti dan paham bagaimana menyelamatkan diri, yang terpenting adalah memininalisir jatuhnya banyak korban, itu yang utama," tuturnya.

Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin yang turut mendampingi kunjungan Menteri Sosial kali ini menambahkan Pemerintah Daerah telah menyepakati sejumlah lokasi sebagai tempat evakuasi yang aman apabila benar-benar terjadi bencana.

Pada lokasi tersebut, lumbung sosial benar-benar disiapkan untuk mengantisipasi resiko wilayah terisolir karena akses yang  terputus akibat bencana.  Ada 6 lumbung sosial di Trenggalek. 2 di Kecamatan Watulimo, 2 Kecamatan Munjungan dan 1 di Kecamatan Panggul.

"Jadi kita pastikan nanti di tempat evakuasi kebutuhan pangan cukup," terangnya. Diskominfo Trenggalek