Menuju Trenggalek Creative Network, Pemkab Trenggalek Gelar FGD Pengembangan Ekonomi Kreatif
Dalam rangka mendorong dan mengoptimalkan pertumbuhan ekonomi daerah yang membawa kesejahteraan bagi masyarakat. Pemerintah Kabupaten Trenggalek menggelar Forum Group Discussion (FGD) tentang Pengembangan Ekonomi Kreatif bagi para pelaku usaha/komunitas. FGD ini merupakan langkah awal dan salah satu wujud pemkab menuju Trenggalek Creative Network. Kamis, (20/12).
Acara yang digelar di Hotel Hayam Wuruk tersebut di fasilitasi oleh Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah yang dihadiri kurang lebih 100 peserta mulai dari para pelaku usaha/komunitas terpilih di Kabupaten Trenggalek, stakeholder maupun OPD terkait. Jalannya FGD ini dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Trenggalek H. Moch. Arifirin dengan menghadirkan narasumber dari Ketua Surabaya Creative Network (SCN) Hafshoh Mubarak.
Para peserta FGD begitu antusias dalam mengikuti jalannya diskusi tentang permasalahan yang dihadapi di setiap masing - masing subsektor ekonomi kreatif yang ada di Kabupaten Trenggalek. Salah satunya tentang pengolahan produk-produk unggulan lokal yang perlu adanya dukungan antar pelaku untuk berkolaborasi bersama sehingga dapat menghasilkan produk-produk yang mempunyai daya saing perekonomian di daerah.
Sepertinya yang disampaikan oleh Prof. Dr. Heri Pratikto, M.Si dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Negeri Malang saat memaparkan Roadmap Pengembangan Ekonomi Kreatif, temuan hasil penelitian berbasis data tersebut menyebutkan ada 4 Prioritas utama di Kabupaten Trenggalek yang perlu ditumbuhkembangkan. Keempat temuan tersebut ada pada Subsektor Kuliner, Subsektor Kriya, Subsektor Fesyen dan Subsektor Seni Pertunjukan. Data tersebut merupakan data hasil temuan tertinggi dari ke 16 subsektor ekonomi kreatif.
Sementara itu Wakil Bupati Trenggalek H. Moch. Arifin sangat antusias dan mendukung penuh terlaksananya ekonomi kreatif di Kabupaten Trenggalek. Beliau mengharapkan adanya kolaborasi antar pelaku, stakeholder dan semua komunitas. "Saya berharap kalau kita ngomong Trenggalek menjadi pusatnya ekonomi kreatif, itu bukan hanya sumber daya kreatifnya yang semakin banyak, tetapi sumber kreatif yang makin banyak ini harus selalu bekerja bersama-sama". Ungkap Wabup. Diskominfo Trenggalek