Sekda Joko Irianto Ajak ASN Tingkatkan Kedisiplinan

berita

11 September 2019

9634
Sekda Joko Irianto Ajak ASN Tingkatkan Kedisiplinan

Menjaga kedisiplinan kerja sebagai seorang abdi negara adalah suatu kewajiban. Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Daerah kabupaten Trenggalek, Ir. Joko Irianto, M.Si., saat memimpin apel di Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Trenggalek, Selasa (10/9/2019).


Sudah menjadi tanggung jawab kita sebagai ASN untuk memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat yang diawali dengan kedisiplinan, sebagai gantinya awal September, Pemerintah akan meningkatkan TPP ASN dua kali lipat, ujar Sekda Joko Irianto.


Selain masalah kedisiplinan, Sekda Joko Irianto juga mengajak kepada seluruh jajaran ASN untuk menjaga kebugaran untuk menunjang kelancaran kinerja. Menurut Sekda, kesehatan sangat penting dan mahal harganya.


Setiap jumat pagi Pemerintah menggelar senam pagi di Alun-Alun, saya harap semua bisa ikut untuk menjaga kebugaran, ajaknya.


Hal itu ditegaskan oleh Sekda, karena tingkat kehadiran ASN dalam senam pagi sangat minim, padahal kegiatan tersebut adalah sebagai upaya Bupati Trenggalek dalam memfasilitasi jajarannya untuk menjaga kebugaran. (Humas Trenggalek)