Wujudkan Trenggalek "One Data", Diskominfo Gelar Rakor Pengumpulan Data Statistik Sektoral

berita

26 July 2019

1669
Wujudkan Trenggalek

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Trenggalek menggelar rapat koordinasi pengumpulan data statistik sektoral di Hall Hotel Bukit Jaas. Rakor yang diikuti oleh seluruh OPD ini ditujukan sebagai penguatan koordinasi yang lebih intens antar OPD guna wujudkan satu data yang terintegrasi antar OPD dilingkup Pemkab Trenggalek, Kamis (25/7).

Sebagaimana yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah nomor 18 tahun 2016 tentang perangkat daerah. Dinas Kominfo sebagai wali data di daerah memiliki kewenangan sebagai pelaksana urusan pemerintahan di bidang statistik sektoral yang mana salah satu kegiatannya adalah menjadikan data statistik sektoral yang tersebar diseluruh OPD Kabupaten menjadi “satu data”.

Dengan beragamnya data yang tersebar di seluruh OPD tersebut, diperlukan sinergitas antar OPD dilingkup Pemkab Trenggalek dimana semua data statistik sektoral yang masih tersebar akan tersimpan di server milik Dinas Kominfo. Hal ini dilakukan dalam upaya mewujudkan tata kelola data pemerintah yang terintegrasi sehingga dapat diperoleh data statistik sektoral yang relevan dan akurat dalam setiap penyusunan perencanaan, evaluasi, maupun dalam perumusan kebijakan Pemkab kedepan.

Sekretaris Diskominfo, Ir.Mulyono, MH dalam sambutannya menuturkan saat ini aplikasi yang tersebar di setiap OPD masih berasal dari luar dan dikelola secara individu. Permasalahannya jika terjadi kendala atas aplikasi tersebut akan mengakibatkan hilangnya data yang tersimpan didalamnya, sehingga OPD akan mengalami kesulitan dalam melakukan tindakan penyelamatan data.

"Diskominfo ingin mengupayakan Pemerintah Kabupaten Trenggalek memiliki kewenangan atas datanya sendiri, oleh karena nya dalam rangka pemenuhan data, perlu dukungan dan sinergi antara Diskominfo dengan penyedia data ataupun produsen data dari OPD," ungkap Ir.Mulyono, MH.

Ditambahkan olehnya, untuk memenuhi kebutuhan data tersebut sangat diperlukan peran aktif dan kerjasama dari seluruh OPD Kabupaten Trenggalek dengan memberikan dukungan berupa ketersediaan data yang berada di OPD se Kabupaten Trenggalek. Diskominfo Trenggalek