Pakta Integritas Menuju ASN Semakin Berkualitas

berita

18 January 2024

8711
Pakta Integritas Menuju ASN Semakin Berkualitas

Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Trenggalek tandatangani pakta integritas hari ini, Rabu 10/01/2024.

Kepala Dinas Kominfo, Edif Hayunan Siswanto, S, Sos., M.Si, menyampaikan bahwa tindakan ini bukan hanya formalitas, melainkan upaya maksimal untuk memastikan bahwa seluruh ASN berkomitmen untuk tidak terlibat dalam tindak pidana korupsi, benturan kepentingan, dan pelanggaran perilaku perundang-undangan.

"Pakta integritas ini bukan sekadar tanda tangan belaka, melainkan sebagai penguat hati bagi seluruh ASN Kominfo untuk tidak melanggar ketentuan hukum yang berlaku," ungkap Kadis Kominfo Edif.

 


Ia menekankan bahwa deklarasi ini menjadi landasan kuat agar setiap tindakan dalam melaksanakan urusan pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan berjalan sesuai dengan norma dan peraturan yang berlaku.

Lebih lanjut,  Edif berbicara tentang upaya mewujudkan pekerjaan yang "halalan thayyiban" oleh seluruh anggota Kominfo. Artinya, pekerjaan yang dilakukan diharapkan membawa berkah dan keberkahan bagi masyarakat Kabupaten Trenggalek.

Dengan penandatanganan pakta integritas ini, diharapkan ASN Kominfo dapat menjadi teladan dalam menjalankan tugas-tugasnya dengan penuh integritas dan tanggung jawab. Diskominfo Trenggalek