PEMERINTAH KABUPATEN TRENGGALEK GELAR RAPAT KOORDINASI PELAKSANAAN PROGRAM PAMSIMAS III TAHUN 2020

berita

22 July 2020

9458
PEMERINTAH KABUPATEN TRENGGALEK GELAR RAPAT KOORDINASI PELAKSANAAN PROGRAM PAMSIMAS III TAHUN 2020

Pemerintah Kabupaten Trenggalek menggelar rapat koordinasi pelaksanaan program Pamsimas III Tahun 2020 dimasa pandemi Covid-19. Dipimpin oleh Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin dari Smart Center, rapat kali ini melibatkan 131 peserta secara telemeeting mulai dari camat, kepala desa, pendamping dan tim pakem dan DPMU serta Balai Prasarana Permukiman Wilayah Jawa Timur, Senin (20/7/2020).

Dalam rapat kali ini Bupati Nur Arifin berharap pelaksanaan program Pamsimas di Trenggalek bisa dipercepat, salah satunya demi mendukung pola hidup bersih masyarakat sesuai protokol kesehatan dimasa era adaptasi kebiasaan baru pandemi Covid-19.

Adanya pandemi virus corona yang melanda menyebabkan pelaksanaan program ini sempat terhambat beberapa waktu, untuk itu diperlukan sebuah langkah guna mempercepat program ini dengan harapan manfaatnya bisa segera dirasakan masyarakat.

Namun kendati dipercepat, Bupati muda ini berharap pelaksanaan program Pamsimas tetap diikuti dengan protokol kesehatan pencegahan virus corona, mengingat pelaksanaan program ini melibatkan kolaborasi dari berbagai pihak.

Selain itu Bupati juga meminta program Pamsimas bisa dilaksanakan secara padat karya agar bisa memberdayakan masyarakat sekitar dengan membuka lapangan pekerjaan baru lewat pelaksanaan program ini.

Sebagai informasi tambahan, Program Pamsimas telah menjadi salah satu program nasional yang dilaksanakan di Kabupaten Trenggalek dengan tujuan untuk meningkatkan akses penduduk perdesaan terhadap fasilitas air minum dan sanitasi yang layak dengan pendekatan berbasis masyarakat.

Untuk terus meningkatkan akses terhadap fasilitas air minum dan sanitasi, Program Pamsimas dilanjutkan pada tahun 2016 sampai dengan tahun 2020 khusus untuk desa-desa di Kabupaten Trenggalek dalam rangka untuk mendukung tercapainya 100% akses air minum dan 100% akses sanitasi bagi semua masyarakat. Diskominfo Trenggalek