Pemkab Trenggalek Gelar Job Fair 2024 di Gor Gajah Putih

inovasi

17 July 2024

2730
Pemkab Trenggalek Gelar Job Fair 2024 di Gor Gajah Putih

Jobfair atau bursa kerja yang dibuka Sekretaris Daerah Drs. Edy Soepriyanto ini digelar selama 2 hari mulai hari ini tanggal 15-16 Mei 2024 di GOR Gajah Putih. Jobfair 2024 juga menyediakan lebih dari 50 jenis pekerjaan dari total 4000 lowongan pekerjaan pada perusahaan nasional dan lokal, dengan target minimal 100 orang berhasil mendapatkan pekerjaan.

Pemkab Trenggalek sendiri rutin menggelar Job Fair seperti ini guna mempertemukan pengguna tenaga kerja (perusahaan) dengan para pencari kerja di Kabupaten Trenggalek. Oleh karenanya kesempatan ini diharapkan oleh Sekda Edy agar dapat dimanfaatkan oleh para pencari kerja.

 


Selain memfasilitasi pencari pekerja mendapatkan pekerjaan, job fair juga ditujukan guna menekan tingkat pengangguran terbuka di Kabupaten Trenggalek.

“Saat ini tingkat pengangguran terbuka kita 4,52 persen. Sudah menurun dibandingkan tahun lalu yang 5,3 persen tapi masih dibawah target yang diharapkan bisa menyentuh 3,8. Meski begitu jika dibandingkan angka ini juga masih dibawah provinsi dan nasional yakni 5,32 serta 4,88 persen" ungkap Sekda Edy. (Kominfo Trenggalek)