Pemkab Trenggalek Ikut Meriahkan Gowes Kamtibmas dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-73

berita

30 June 2019

9368
Pemkab Trenggalek Ikut Meriahkan Gowes Kamtibmas dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-73

Pemerintah Kabupaten Trenggalek ikut meriahkan Gowes Kamtibmas yang digelar Polres Trenggalek dalam rangka peringatan HUT Bhayangkara ke 73. Kadis Dikpora, Drs. Kusprigianto, MM ikut bergabung dengan Kapolres Trenggalek, Dandim 0806 Trenggalek, Waka Adm. Perhutani dan puluhan club sepeda dari berbagai penjuru Trenggalek untuk ikuti Gowes Kamtibmas di halaman Mapolres Trenggalek Minggu (30/6) pagi ini.

Pemberangkatan Gowes Kamtibmas 2019 mengambil garis start dan finish kembali di Mapolres Trenggalek. Terdapat 2 rute yang ditempuh oleh seluruh peserta pada Gowes Kamtibmas 2019, rute offroad dan rute funbike. Rute offroad dengan destinasi hutan pinus menempuh jarak sejauh 15 kilometer, sedangkan rute funbike menempuh jarak sejauh 20 kilometer.

Hadiah yang disiapkan bagi para peserta juga sangat menggiurkan, doorprize puluhan sepeda gunung dan hadiah menarik lainnya telah menanti bagi para pemenang kupon undian yang beruntung.

Kapolres Trenggalek AKBP Didit BWS, S.I.K, M.H menuturkan kegiatan ini ditujukan untuk memperkuat jalinan komunikasi antara Polres dan masyarakat Trenggalek demi mewujudkan kamtibmas yang kondusif. Pamen Polri ini turut menambahkan di usia bhayangkara yang sudah memasuki 73 tahun kini semakin dekat dihati masyarakat sesuai tema yang diusung "Dengan Semangat Promoter Dan Pengabdian Polri Untuk Masyarakat, Bangsa Dan Negara".

"Mudah-mudahan dengan bertambahnya usia Polri yang ke 73 dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, dan terjalin komunikasi yang baik dan solid," ungkap Kapolres.

Senada dengan Kapolres Trenggalrk, Dandim 0806, Letkol Inf. Dodik Novianto, S.Sos yang juga memberikan sambutan memandang Gowes Kamtibmas ini sebagai sarana efektif memperkuat persatuan dan kesatuan di Kabupaten Trenggalek.

"Ini merupakan salah satu bentuk merekatkan silaturahmi, persatuan dan kesatuan. Mudah-mudahan bisa membawa keberkahan bagi semuanya, mari kita bersama terus bersinergi sehingga kondusifitas di wilayah Trenggalek bisa terus terjaga," sambut Dandim 0806. Diskominfo Trenggalek