PERKUAT TEAMWORK, PJS BUPATI TRENGGALEK KUNJUNGI KECAMATAN TRENGGALEK DAN TUGU
Mengunjungi
beberapa kantor kecamatan di Kabupaten Trenggalek, Penjabat Sementara (Pjs.) Bupati
Trenggalek, Drs. Benny Sampirwanto, M.Si. ingin memperkuat kerjasama tim yang
baik kepada jajarannya di wilayah.
Setelah sehari sebelumnya mengunjungi Kecamatan Durenan dan
Pogalan, Jumat Pagi (9/10/2020) Pjs. Bupati Trenggalek mengunjungi Kecamatan
Trenggalek dan Kecamatan Tugu.
"Kita itu tujuannya adalah membangun teamwork yang bagus
diantara jajaran Pemkab ini," tutur Pjs. Bupati Benny saat dikonfirmasi
Tim Kominfo.
Disamping ingin memperkuat kerjasama tim yang sudah terbangun
dengan baik, Drs. Benny juga mengingatkan kembali pada jajaran ASN di wilayah
kecamatan untuk menjaga netralitas dalam menghadapi Pemilukada Trenggalek Tahun
2020.
Tak hanya disitu saja, salah satu pejabat tinggi pratama di
lingkungan Pemprov Jatim ini juga meminta Satgas Covid-19 yang ada di Kecamatan
maupun Desa untuk terus mengoptimalkan perannya guna mencegah resiko penyebaran
Covid-19.
"Kita minta ini di seriusi, desa-desa kan kemarin sudah
ada Surat Edaran dari Bupati membentuk Satgas Kecamatan maupun Desa. Untuk desa
betul-betul harus dipantau betul supaya tidak ada penambahan-penambahan kasus
baru," ungkap pria kelahiran Kota Kediri tersebut.
Lebih lanjut, alumni Fakultas Sastra Universitas Negeri
Jember ini juga juga berdiskusi apa saja yang menjadi permasalahan wilayah
kecamatan.
"Jadi memang ada yang perlu didiskusikan lebih lanjut
baik di internal kita di Pemkab maupun nanti dengan Provinsi," pungkasnya. Diskominfo Trenggalek