PJS. BUPATI TRENGGALEK DAMPINGI KUNJUNGAN KERJA GUBERNUR JATIM DI TRENGGALEK
Penjabat
Sementara (Pjs) Bupati Trenggalek Drs. Benny Sampirwanto, M.Si. menerima
kunjungan kerja dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Pendhapa
Manggala Praja Nugraha, Sabtu (17/10/2020).
Mengunjungi Bumi Menaksopal, Gubernur Khofifah menyerahkan
secara langsung 20 jenis bantuan langsung kepada masyarakat Kabupaten
Trenggalek.
Bantuan diberikan sebagai upaya peningkatan kesejahteraan dan
pertumbuhan ekonomi masyarakat ditengah pandemi covid-19. Gubernur Khofifah
menyebut penyerahan bantuan ini merupakan bentuk sinergitas program dari
beberapa instansi vertikal di Provinsi Jawa Timur.
"Sederhananya kita ingin rakyat Jawa Timur sehat,
ekonomi Jawa Timur sehat. Kita ingin rakyat Jawa Timur selamat, ekonomi Jawa
Timur juga selamat," tutur Gubernur Jatim Khofifah.
Ditambahkan oleh Gubernur, proses ini berseiring dengan
berbagai OPD dilingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, mulai dari Dinas
Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Dinas Sosial, dan Dinas Perkebunan serta
dukungan finansial dari beberapa lembaga perbankan.
"Kita ingin semua bergerak, semua termotivasi terdorong
dan rakyat sehat ekonomi sehat," lanjut Gubernur.
Menyambut kunjungan Gubernur kali ini, Pjs. Bupati Benny
Sampirwanto mengaku senang atas kedatangan Gubernur Khofifah.
*Kita berterimakasih menerima kehadiran Bu Gubernur, karena
kita kan melihat sendiri ada 20 jenis bantuan yang diberikan kepada masyarakat
kita yang terkena pandemi," ungkap Pjs. Bupati Benny.
Pria yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Kominfo Jatim
ini berharap bantuan yang diserahkan mampu meningkatkan performa masyarakat
Trenggalek untuk bangkit dari pandemi Covid-19.
"Saya yakin itu akan meningkatkan performa
masyarakat," pungkasnya. Diskominfo Trenggalek