TINGKATKAN PENYERAPAN TENAGA KERJA, PEMKAB ADAKAN JOB MARKET FAIR 2017

berita

18 May 2017

9606
TINGKATKAN PENYERAPAN TENAGA KERJA, PEMKAB ADAKAN JOB MARKET FAIR 2017

Sebagai upaya meningkatkan penyerapan lapangan pekerjaan bagi para pencari kerja,  Pemkab Trenggalek melalui Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja mengadakan pameran bursa kerja (Job Market Fair) pada 17 Mei 2017 di hall Majapahit hotel Hayam Wuruk Trenggalek.  Job market fair yang berlangsung selama 2 hari (17-18) menyediakan ribuan lowongan pekerjaan dan diikuti oleh puluhan perusahaan terkemuka.  Penyelenggaraan job market fair 2017 ini dibuka secara resmi oleh Bupati Trenggalek Dr. Emil Elestianto Dardak, M.Sc.

 

Job market fair kali ini diikuti 51 perusahaan besar baik swasta maupun BUMN, kemudian dari Disperinaker Provinsi juga mengikutkan 7 perusahaan dan mendatangkan mobil pelayanan sebagai bukti partisipasi mendukung penyerapan tenaga kerja di Kabupaten Trenggalek.  Total kurang lebih ada 1500 lowongan kerja yang tersedia dengan klasifikasi sesuai kompetensi yang dibutuhkan oleh perusahaan penyedia kerja. 

 

Diklarifikasi saat acara berlangsung Kepala Disperinaker Trenggalek, Ir. Yudy Sunarko, M.Si mengatakan "salah satu tugas Disperinaker Trenggalek itu adalah peningkatan pelayanan terkait dengan penempatan tenaga kerja, sampai saat ini jumlah tenaga kerja kita yang terserap pada lapangan kerja juga masih sedikit.  Artinya tingkat pengangguran kita masih tinggi masih 4.4%, belum ditambah lagi dengan lulusan SMA, SMK, dan sederajat tahun ini mencapai sekitar 5000 siswa.  Itu artinya adalah ternyata jumlah pencari kerja kita makin meningkat," ungkapnya."Harapan kita melalui job market fair ini satu kita bisa memberikan layanan kepada mereka untuk mencari pekerjaan yang sesuai dengan kompetensinya.  Memang tidak banyak dalam job market fair itu kita punya target sekitar 1500 lowongan yang bisa kita sediakan kepada mereka.  Tapi sekali lagi ini salah satu saja dari upaya kita untuk mengurangi pengangguran," tegasnya.

 

"Job market fair ini juga merupakan wahana atau media bagi perusahaan untuk mendapatkan tenaga kerja yang sesuai dengan job deskripsi atau spesifikasi tugas di perusahaannya.  Jadi banyak pilihan yang baik perusahaan maupun pencari kerja sendiri sehingga match antara pencari kerja dan perusahaan," imbuh Kepala Disperinaker Ir. Yudy Sunarko, M.Si.

 

Para pencari kerja yang hendak mengikuti job market fair ini tidak dipungut biaya sama sekali atau gratis, cukup dengan membawa perlengkapan yang dibutuhkan pada saat mencari kerja pada umumnya seperti surat lamaran pekerjaan, ijazah pendidikan, dan data identitas diri. Diskominfo Trenggalek